RTOP

Selasa, 14 September 2010

Tips Memperoleh Kebahagiaan

1. Mulailah Berbagi!
    Ciptakan suasana bahagia dengan cara
    berbagi dengan orang lain. Dengan cara
    berbagi akan menjadikan hidup kita
    terasa lebih berarti.

2. Bebaskan hati dari rasa benci,
    bebaskan pikiran dari segala kekhawatiran.
    Menyimpan rasa benci, marah atau dengki
    hanya akan membuat hati merasa tidak
    nyaman dan tersiksa.

3. Murahlah dalam memaafkan!
    Jika ada orang yang menyakiti, jangan
    balik memaki-maki. Mendingan berteriak
    "Hey! Kamu sudah saya maafkan!!".
    Dengan memiliki sikap demikian, hati
    kita akan menjadi lebih tenang, dan
    amarah kita bisa hilang. Tidak percaya?
    Coba saja! Saya sering melakukannya.


4. Lakukan sesuatu yang bermakna.
    Hidup di dunia ini hanya sementara.
    Lebih baik anda gunakan setiap waktu
    dan kesempatan yang ada untuk melakukan
    hal-hal yang bermakna, untuk diri
    sendiri, keluarga, dan orang lain.
    Dengan cara seperti ini maka
    kebahagiaan anda akan bertambah dan
    terus bertambah.

5. Dan yang terakhir, anda jangan
    terlalu banyak berharap pada orang
    lain, nanti anda akan kecewa!

0 Tulis komentar Anda disini:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites